15 Februari 2021, 13:11 WIB
Kalibernews Soreang- Akibat salah satu pejabat terpapar Covid-19 sehingga sejak Rabu lalu, 10 Februari 2021, kantor Kemenag Kabupaten Bandung, menutup pelayanannya untuk sementara waktu.
Bahkan, pejabat yang bersangkutan meninggal dunia akibat Covid-19 setelah dirawat di RS Santosa Kopo, Kota Bandung.
“Kami turut berbela sungkawa atas meninggalnya salah satu pejabat Kemenang Kabupaten Bandung yang diduga akibat terpapar Covid-19,” kata Ketua BAZNAS Kabupaten Bandung, Dudi Abdul Hadi, Senin, 15 Februari 2021.
Lebih jauh Dudi mengatakan, sebagai benyik kepedulian sosial, maka BAZNAS Kabupaten Bandung mengirimkan tim untuk melakukan disinfektasi seluruh ruangan kantor Kemenag Kabupaten Bandung.
“Sejak awal pandemi Covis-19, BAZNAS Kabupaten Bandung sudah membentuk tim untuk melakukan disinfektasi pada.lembaga pemerintah dan swasta, masjid, pesantren, madrasah, atau warga yang membutuhkan,” ujarnya.
Dia menambahkan, aksi kepedulian BAZNAS ini untuk kesekian kalinya karena sebelumnya sudah sering dilakukan.
“Kami bekerja sama dengan pihak-pihak lain untuk melakukan pencegahan penyebaran Covid-19,” ujarnya.
Lebih jauh Dudi mengatakan, aksi disinfektan ini mengerahkan lima personel dilengkapi dengan alat penyemprot tangan (hand sprayer).
“Tim semprot dengan sprayer gendong yang menyemprot seluruh ruangan Kemenag Kabupaten Bandung agar mematikan virus Covid-19,” ujarnya
Pewarta (((( Canti Agustin )))
Editor ((( Kang KW )))