Jum’at 5 Maret 2021
Kalibernews Labuhan Batu ~~~
DPD BKPRMI Labuhanbatu memiliki program kerja keummatan dalam rangka menyambut, memgisi dan memuliakan bulan suci Ramadhan 1442 H tahun 2021.
Ketum BKPRMI Labuhanbatu menyampaikan kepada kami lewat wa
” kegiatan keummatan ini bertujuan untuk menghidupkan suasana Qur’an di Labuhanbatu dan tentunya memohonkan keberkahan kepada Allah agar Labuhanbatu menjadi kabupaten religi dan Qur’ani yang jauh dari bala dan musibah. Bkprmi berbagi Al Qur’an ini adalah dilaunching ketika silaturrahmi kerja daerah Dengan Rakorda BKPRMI beberapa minggu yang lalu di kampus semangat sukses STITA Labuhanbatu”
Alhamdulillah kegiatan ini disambut antusias masyarakat kabupaten Labuhanbatu terkhusus para donatur, hamba Allah yang antusias berinfaq Al Qur’an kepada BKPRMI untuk disalurkan kepada Rumah Tahfiz, pesantren, madrasah, madrasah, masjid perguruan tinggi, panti asuhan dan masyarakat Labuhanbatu yang membutuhkan.
Ust Mulkan Silaen, MA Majelis Pertimbangkan Daerah BKPRMI Labuhanbatu yang dikenali dengan Tuan Guru Tanpan itu dan Akhi Zaharuddin Tambunan,Lc mantan ketum DPD BKPRMI Labuhanbatu dan sekarang beliau juga Majelis Pertimbangan Daerah BKPRMI Labuhanbatu dan Anggota DPRD Labura siap membantu suksesi Gerakan BKPRMI Berbagi 10.000 Al Qur’an.
Beberapa minggu ini infaq terus berdatangan ke sekret BKPRMI Labuhanbatu dan juga melalui ust TGT, Ust. Mahmud Siregar, S.Th.I selaku sekum BKPRMI Labuhanbatu dan kader-kader kita di BKPRMI.
Akhi Jupriaman,S.Pd.,M.Hum selaku Bendum BKPRMI Labuhanbatu berharap kepada semua stakeholder hamba Allah yang Allah amanahkan harta berlebih agar berkenan mengimpkakkan Al Qur’an kepada BKPRMI Labuhanbatu agar disalurkan kepada Rumah Tahfiz, Pesantren, dll masyarakat yang membutuhkan.
Pewarta (((( HD Ginting))))
Editor ((( Kang KW )))