Senin 3 Mei 2021

Kaliber ngamprah —

Dewan Pengurus Kecamatan Komite Nasional Pemuda Indonesia (DPK KNPI CIKALONGWETAN) akhirnya menemukan semangat baru dalam mengawal program kaderisasi pemuda di lingkup kecamatan Cikalongwetan. Program yang bertajuk Cikalongwetan Leadership Forum disingkat CWLF ini diresmikan langsung oleh Bapak Camat Cikalongwetan Weda Wardiman didampingi Ketua KNPI Cikalongwetan Bung Ervin Arifianto, Sekjen KNPI Bandung Barat Bung Roni Dahroni, Kepala KUA Cikalongwetan H. Ajat Sudrajat dan General Manager CWLF Bung Kholid Barkah pada hari Jum’at, 30 April 2021 bertepatan dengan 18 Ramadhan 1442 H bertempat di Masjid Besar Arraudhoh Cikalongwetan.

Program yang mengusung tema #MudaBerkaryaPemimpinBerdaya ini menghadirkan berbagai lapisan kader muda Cikalongwetan, dari mulai Organisasi Kepemudaan, Pengurus OSIS SMA sederajat, Ikatan Remaja Masjid, Sayap Muda Partai dan Para Mahasiswa-mahasiswi yang dari Cikalongwetan. Hadir pula kader muda dari GP ANSOR Cikalongwetan, Pemuda Persis, Srikandi Pancasila, Pemuda Bulan Bintang, IPNU – IPPNU dan lainnya.

Dalam pemaparan programnya, Kholid Barkah selaku GM CWLF menjelaskan bahwa program ini untuk menunjang proses kepemimpinan para pemuda agar mampu memimpin kebaikan di masyarakat tempat tinggalnya. “Pemuda harus mampu menjadi inisiator kebaikan dan pemimpin kebajikan bagi tetangganya, bagi keluarganya, sahabatnya dan bagi masyarakat luas”. Lebih lanjut, pria yang berasal dari Organisasi Pemuda Persis ini menuturkan “CWLF ini kedepan akan menjadi sarana dan ruh berkumpulnya ide, cita dan gagasan para pemuda di Cikalongwetan guna membangkitkan kehidupan beragama, berbangsa dan bernegara untuk Cikalongwetan yang lebih baik”

Ervin Arifianto selaku penanggung jawab program ini berharap agar para pemuda mampu ikut serta dalam pembangunan sumber daya manusia di Cikalongwetan. Terlebih lagi KNPI terbuka lebar untuk siapa saja para pemuda yang ingin terlibat aktif dalam proses kaderisasi ini.

Kepala KUA Cikalongwetan dalam sambutannya menekankan pentingnya aqidah salimah dan akhlakul karimah dalam proses kaderisasi ditubuh para pemuda. Anak muda Cikalongwetan harus selamat aqidahnya, dan baik akhlaknya. CWLF ini harus menjadi bengkel aqidah dan akhlak para pemuda di Cikalongwetan.

Apresiasi juga datang dari Sekjen KNPI Bandung Barat yang mewakili ketua, Bung Roni Dahroni. Dalam sambutannya, beliau menyampaikan apresiasi setinggi-tingginya untuk KNPI Cikalongwetan yang mampu menyusun program berkala kaderisasi kepemimpinan dan sebelumnya di berbagai kecamatan belum ada program seperti ini. “KNPI Bandung Barat akan mendukung penuh program CWLF ini untuk para pemuda yang lebih baik” pungkasnya.

CWLF ini secara resmi dibuka oleh camat Cikalongwetan Bapak Weda Wardiman “Selamat dan sukses untuk Cikalongwetan Leadership Forum. Dengan mengucapkan bismillahirrohmaanirrohim, CWLF dengan tema #Muda Berkarya Pemimpin Berdaya saya resmikan” pungkasnya yang disambut riuh gemuruh tepuk tangan para peserta yang hadir memadati Masjid Besar Cikalongwetan pada sore itu.

Pewarta (Oid)

Editor (( Kang KW ))).

By DEDE KW

KALIBERNEWS.NET. merupakan Media SKU & Online yang berdiri pada tahun 2020 lalu di Kabupaten Badung, yang mempunyai moto, "" Berbicara fakta tanpa rekayasa "" merupakan Media lokal jawa barat yang sudah memiliki beberapa kepala perwakilan dan beberapa kepala biro di Indonesia,,

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *