Jumat 2 Juni 2021

Kaliber News ~ Soreang –‘Bupati Bandung dan Forkopimda Sepakat Menunda Jadual Pilkades Serentak Demi Keselamatan Warga.


Demi keselamatan masyarakat Kabupaten Bandung Bupati Bandung, H.M. Dadang Supriatna dan Forkopimda sepakat akan menunda pelaksanaan Pilkades Serentak yang rencananya akan digelar Tanggal 14 Juli 2021 diundur menjadi Tanggal 28 Juli 2021.

Rapat koordinasi perubahan jadual pelaksanaan Pilkades serentak ini dilaksanakan di Kantor Pemkab Bandung, Jumat (2/7/2021) malam.

“Perubahan jadual Pilkades serentak menjadi tanggal 28 Juli 2021 ini demi keselamatan warga dari ancaman pandemi Covid – 19. Juga karena kebijakan pemerintah pusat untuk melaksanakan PPKM Darurat,” jelas Dadang Supriatna kepada Kalibernews.net Jumat (3/7/2021l malam.

Dadang juga mengatakan, PPKM Darurat pemerintah telah menyediakan anggaran untuk kebutuhan makanan dan obat-obatan juga untuk membantu swab antigen menjelang pelaksanaan Pilkades serentak.

Tidak hanya itu, Bupati Bandung, Dadang Supriatna juga akan mengusahakan agar seluruh warga Kabupaten Bandung dengan segera bisa di Vaksin Covid – 19, agar Virus Corona bisa hilang di Kabupaten Bandung.

Pewarta (( denzfarell ))

Editor. (( Kang KW )))

By DEDE KW

KALIBERNEWS.NET. merupakan Media SKU & Online yang berdiri pada tahun 2020 lalu di Kabupaten Badung, yang mempunyai moto, "" Berbicara fakta tanpa rekayasa "" merupakan Media lokal jawa barat yang sudah memiliki beberapa kepala perwakilan dan beberapa kepala biro di Indonesia,,

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *