Selasa 27 Juli 2021
Banda Aceh -Kaliber News – Sebanyak 56 orang calon siswa Bintara Keahlian Pria maupun wanita dari Panitia Penerimaan Daerah Kodam IM Tahun 2021 sedang diperiksa kesehatan Tahap pertama oleh Tim Kesehatan Kodam IM (Kesdam IM) di Aula Seksi Dukungan Kesehatan Kesdam IM,Selasa(27/7/2021).
Pemeriksaan yang meliputi dari pemeriksaan kesehatan fisik,seperti tensi darah,mata,THT, serta ditambah dengan pemeriksaan penunjang kesehatan lainnya.
Dari seluruh calon siswa yang berjumlah 56 orang tersebut terdiri dari 18 orang calon siswa pria dan 38 orang dari calon siswa wanita yang bersumber dari Calon Bintara Keahlian Panitia Daerah Kodam IM.
Para calon siswa diwajibkan untuk mengikuti seleksi demi seleksi termasuk diantaranya seleksi administrasi serta seleksi kesehatan dan ditambah dengan seleksi lainnya.
Pemeriksaan kesehatan terbagi atas 3 gelombang/hari dalam pelaksanaannya dimulai dari hari selasa hingga kamis atau tanggal 27-29 Juli 2021.
Pemeriksaan kesehatan dilakukan dengan tujuan untuk menyaring calon siswa yang benar-benar sehat.
Pewartav( Abdul Manaf )
Editor (((Kang KW )))