Rabu 28 Juli 2021 
Pidie-Kaliber News -Setelah pelaksanaan monitoring kegiatan Gerai Vaksin Polres Pidie dan Puskesmas Indrajaya, Kapolda Aceh Irjen Pol Drs. Wahyu Widada M. Phil. beserta rombongan melanjutkan kegiatan penanaman Perdana Bawang Merah yang dilaksankan oleh Yayasan Pionir Nusantara diwilayah Kecamatan Indrajaya Kabupaten Pidie. Selasa (27/07/2021).


Turut mendampingi Kapolda pada kegiatan tersebut. Bupati Pidie Roni Ahmad, Kapolres Pidie AKBP. Zulhir Destrian, S.Ik, Dandim 0102 Pidie Letkol Arh Teuku Sony Sonatha, SE MIP, Anggota DPRA Aceh Khairil Syahrial, Kadis Pangan Aceh Cut Yusminar, Para perwira Staf Polres Pidie, Ketua DPRK Pidie Mahfuddin Ismail, Para kepala SKPK Kab. Pidie, Ketua Pionir Nusantara Ir. Zakaria A.Gani, Forkopimcam Kec. Indrajaya, Mukim se Kecamatan Indrajaya, Para Keuchik Se Kecamatan Indrajaya, Para Tokoh Ulama, Tokoh adat, Tokoh Masyarakat Kecamatan Indrajaya serta Masyarakat serta petani Bawang merah.

Kegiatan tersebut mengusung tema. “Tanam Raya Bawang Merah antara yayasan Pionir Nusantara dengan Petani Pidie bersama Bapak Kapolda Aceh.”

Dalam Sambutannya Bupati Pidie Roni Ahmad mengucapkan Terima kasih atas kunjungan Bapak Kapolda Aceh ke Kabupaten Pidie dalam kegiatan vaksin hingga penanaman Bawang Merah diwilayah Kabupaten Pidie.

Lebih lanjut dirinya mengatakan. Kegiatan ini dilakukan untuk membantu masyarakat Kabupaten Pidie dalam menghadapi dampak Covid-19 sehingga masyarakat memiliki penghasilan tambahan dari penanaman bawang merah.” terangnya.

Pada kesempatan yang sama, Kapolda Aceh Irjen Pol Drs. Wahyu Widada M. Phil. Mengucapkan terima kasih kepada Yayasan Pionir Nusantara yang telah membantu para petani dalam rangkaian kegiatan yang dilakukan guna membantu para petani.

Kapolda juga mengatakan. Aceh mempunyai tanah yang subur, mari belajar mengelola tanah kita yang subur, jangan kalah dengan negara luar. Mari kelola tanah kita yang subur untuk pertanian, kita harus makmur dalam sektor pertanian.” ungkapnya.

Sementara Dandim 0102/Pidie Letkil Arh Tengku Sony Sonatha SE, M.I.P menjelaskan. Kegiatan ini bertujuan membantu masyarakat di Kabupaten Pidie dalam menanam bawang merah dengan bagi hasil 40 persen hasil untuk masyarakat yang menanam bawang merah.

Lahan penanaman bawang di Kabupaten Pidie Berjumlah lebih kurang 20 ha, sedangkan yang berada diwilayah Kecamatan Indrajaya lebih kurang 2 Ha.” terang Dandim.

Pewarta ( Abdul Manaf )

Editor ((( Kang KW )))

By DEDE KW

KALIBERNEWS.NET. merupakan Media SKU & Online yang berdiri pada tahun 2020 lalu di Kabupaten Badung, yang mempunyai moto, "" Berbicara fakta tanpa rekayasa "" merupakan Media lokal jawa barat yang sudah memiliki beberapa kepala perwakilan dan beberapa kepala biro di Indonesia,,

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *