Jumat 30 Juli 2021 

Kalibernews.net.Sumedang- Untuk memaksimalkan tugas sebagai Tracer dalam penanganan Covid-19, Kodim 0610/Sumedang bekerjasama dengan dinas kesehatan Kabupaten Sumedang memberikan pelatihan kepada Babinsa Kodim 0610/Sumedang yang digelar diaula Juang Apet Makodim 0610/Sumedang,Jum’at(30/07/2021).


Dalam pelatihan tersebut para Babinsa diingatkan kembali tugas pokok seorang Tracer guna mendukung pelaksanaan tugas dimasing – masing wilayah binaan.


Komandan Kodim 0610/Sumedang Letkol Inf Zaenal Mustofa SE.,M.Si mengatakan,Tujuan dari kegiatan ini yaitu untuk menguatkan testing dan tracing sejak dini terhadap kasus baru Covid-19 bagi para Babinsa di ke wilayahan dalam rangka mempercepat penanganan Covid-19 sebagai salah satu stategi Pemerintah.Ucap Dandim


Lanjut Dandim“ Kami selaku aparat di kewilayahan akan selalu aktif dan mendukung program dan stategi pemerintah dalam penanganan covid-19, salah satunya pelatihan ini untuk lebih banyak mendapatkan informasi tentang pandemi Covid-19,sehingga langkah maupun tindakan di lapangan akan maksimal”


Lanjutnya kepada seluruh personil yang telah diberikan pelatihan saya berharap agar menjadi tenaga yang cakap dan profesional dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat dalam memutus rantai penyebaran Covid-19 di Indonesia,khususnya di Kabupaten Sumedang

Dan saya juga menekankan kepada seluruh Babinsa dilapangan agar senantiasa bersinergi dengan seluruh pihak terkait di wilayah masing-masing,dan terus menerapkan disiplin ketat kepada masyarakat dalam menjalankan protokol kesehatan di manapun dan kapanpun.”dengan harapan upaya – upaya pencegahan ini dapat berjalan maksimal dan kita semua dapat keluar dari situasi pandemi ini.pungkas Dandim(pendim)

Pewarta (*( Pepen )))

Editor ((( Kang KW )))

By DEDE KW

KALIBERNEWS.NET. merupakan Media SKU & Online yang berdiri pada tahun 2020 lalu di Kabupaten Badung, yang mempunyai moto, "" Berbicara fakta tanpa rekayasa "" merupakan Media lokal jawa barat yang sudah memiliki beberapa kepala perwakilan dan beberapa kepala biro di Indonesia,,

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *