Selasa 5 Oktober 2021
Kalibernews,_Bandung – Ratusan orang dari Manggala Garudah Putih melakukan unjukrasa di depan pintu gerbang Balai Kota Bandung di Jln. Wastukancana Kota Bandung, Selasa 5 Oktober 2021.
Ratusan pengunjuk rasa datang dengan menggunakan berbagai kendaraan dan mereka langsung melakukan orasi di mobil komando dengan pengarah suara yang kenceng, Jalan Wastukancana pun mengalami kemacetan.
Unjukrasa tersebut dipicu persoalan di Dinas Sosial Kota Bandung. Menurut Korlap Aksi, Agus Satria, Manggala Garuda Putih melakukan unjuk rasa karena ada dugaan tidak amanahnya penggunaan anggaran di Dinas Sosial Kota Bandung
Selama lima tahun, dirasakan tidak memenuhi rasa keadilan untuk fakir miskin dan anak terlantar di Kota Bandung.
“Kami Manggala Garuda Putih tergerak hati untuk menyikapi dengan melakukan aksi unjukrasa karena dengan cara diskusi tidak ditanggapi,” ujar Agus Satria saat ditemui awak Media disela sela aksi, Selasa 5 Oktober 2021.
Selain melakukan unjukrasa, menurut Agus Satria, pihaknya juga telah melakukan kordinasi dengan Aparat Penegak Hukum untuk melakukan audit penggunaan anggaran di Dinas Sosial Kota Bandung.
“Keadaan di Kota Bandung berbanding terbalik dengan gencarnya perhatian pemerintah Pusat dalam hal ini Menteri Sosial yg dipimpin Ibu Risma yang belusukan ke daerah terlebih disaat Pandemi Covid 19 mewabah di Negeri yg kita cintai,” ujar Agus Satria.
Pewarta (( Asep Saepudin ))
Editor (((Kang KW)))
