Tanjung Jabung Timur – Media.Kalibernews.net|| Perayaan Hari Ulang Tahun Persatuan Guru Republik Indonesia ( HUT PGRI ) ke 77 2022 bertempat di SMAN 4 Tanjung Jabung Timur, Desa Sido Mukti Kecamatan Dendang Kabupaten Tanjung Jabung Timur, Propinsi Jambi ( 24/11/2022 ).
Perayaan ini di awali dengan jalan santai dengan rute dari SMAN4 TJT menuju SK Kanan sampai SK kiri samping BRI lama dan kembali ke SMAN4 TJT.
Dalam memperingati HUT PGRI di ikuti oleh seluruh guru yang ada di Kecamatan Dendang dari TK sampai SMA dan SMK, acara di meriahkan dengan beberapa perlombaan seperti : tarik tambang , Bola Volly dan bulu tangkis.
Salah satu perlombaan taring tambang yaitu taring tambang putra juara satu di menangkan oleh regu cendana dan juara satu putri di menangkan oleh regu paud timur.
Ketua panitia Maeran, S.pd saat di konfirmasi awak media kalibernew.id mengatakan ” adapun kegiatan ini untuk meramaikan Hari Ulang Tahun Persatuan Guru Republik Indonesia ( HUT PGRI ) yang ke 77 , alhamdulillah sesuai dengan yel yel PGRI ” PGRI hidup solidaritas…yess ” jadi untuk menggalang solidaritas kawan dan untuk menambah semangat dari pada pengabdian mereka jadi setiap satu tahun sekali insya allah akan kita rayakan di Kecamatan Dendang ini “, ujar maeran.
Selama tiga tahun di landa pandemi tidak ada kegiatan , adapun kegiatan kemarin menggunakan daring sehingga kurang semarak , untuk meningkatkan dari pada pengabdian mereka, semangat mereka maka di adakan kegiatan seperti ni , tambah maeran.
Dalam sela-sala kegiatan di lakukan pencabutan undian door prize jalan santai dengan hadiah utama kompor gas, kipas angin , jam dinding dan banyak lagi hadiah hiburan, acara berlangsung dengan lancar dan tanpa ada hambatan apapun.
Pewarta : Supriono
Editor : Bang Zem Kalibernews.net