Garut,Kalibernews.net.- Kamis 21/9/2023 dimulai sekira pukul 10:00.WNB.Bertempat di Gor Desa Panembong Kecamatan Bayongbong Pemerintah Pusat melalui Kementerian Sosial RI Salurkan Bantuan Cadanga Beras Pemerintah ( CBP ) yang direalisasikan oleh PT Pos Indonesia Cabang Bayongbong.
Menurut Sekretaris Desa Panembong Kecamatan Bayongbong disela sela Acara kepada
Kalibernews.net menyampaikan bahwa,Pemerintah Desa Hanya menyediakan Tempat untuk menampung beras yang dikirim Kementerian Sosial, sedangkan yang merealisasikan Bantuan Cadangan Beras Pemerintah ( CBP ) itu dari PT Pos Indonesia Cabang Bayongbong.
Desa Panembong Kecamatan Bayongbong sendiri tercatat sebanyak 689 Keluarga Penerima Manfaat ( KPM ) mereka mendapatkan Bantuan Cadangan Beras Pemerintah seberat 10 Kg, ke 689 Keluarga Penerima Manfaat ( KPM ) Sedesa Panembong Kecamatan Bayongbong, tersebar di 3 wilayah/Dusun 8 RW 41 RT.
Lanjut Sekdes, KPM sendiri datanya sudah tercatat datanya di data Best Pusat, ( Kementerian) jadi setiap KPM yang mendapatkan Undangan dan namanya tercatat sebagai Penerima hanya membawa Kelengkapan poto copy Kartu Keluarga, Poto Copy Kartu Tanda penduduk ( KTP ) dan menunjukan yang aslinya, kemudian warga datang langsung, dipanggil sesuai daftar, panggilan kemudian disesuaikan datanya,lalu dipanggil setelah itu diserah terimakan berasnya, KPM diambil Dokumentasi saat menerima bantuan Beras tersebut, sebagai bukti sudah menerima.
Kami Atasnama Pemerintah Desa Panembong Kecamatan Bayongbong, mengucapkan terima kasih banyak kepada Pemerintah pusat, yang telah merealisasikan bantuan Beras dari program Cadangan Beras Pemerintah ( CBP ) bantuan beras tersebut sangat membantu dan bermanfaat bagi warga masyarakat, apalagi saat ini sedang dilanda kekeringan, yang melanda sebagian besar wilayah Desa Panembong Kecamatan Bayongbong khususnya, umumnya Kabupaten Garut, jadi warga masyarakat khususnya di Desa panembong banyak yang nganggur, karena lahan kebun untuk bertani bercocok tanam mengalami kekeringan, jadi notabene warga sebagai buruh tani ya nganggur, pak. Alhamdulillah Kegiatan pembagian Bantuan beras dari Program Cadangan Beras Pemerintah berjalan Lancar dan tertib pungkasnya.
(( Redaksi ))