BANDUNG BARAT,-Kalibernews.net,– Seorang kader Partai Gerindra Kabupaten Bandung Barat, Ir. Sundaya, MM, mendaftar sebagai bakal calon bupati pada tim penjaringan. Pendaftaran dilakukan di Kantor DPC Partai Gerindra di Kp Sudimampir, Desa Padalarang, pada Kamis (02/05/24).

Ir. Sundaya, MM, merupakan anggota dewan yang telah menjabat selama dua periode dan terpilih untuk ketiga kalinya pada pemilihan legislatif periode 2024 – 2029. Ia adalah kader dengan loyalitas tinggi dari Partai Gerindra Kabupaten Bandung Barat

Sundaya menekankan bahwa sebagai kader partai yang akan maju dalam Pilkada, ia harus mengikuti mekanisme penjaringan sesuai dengan arahan DPP secara normatif administratif. Setelah tahapan penjaringan selesai, DPP akan memberikan rekomendasi tentang siapa saja yang lolos dan akan didaftarkan ke KPU.

” Saya hari ini mendaftar jadi Bakal Calon Bupati melalui tahapan penjaringan sesuai dengan mekanisme yang ada di partai.” ucapnya kepada Kalibernews.net, saat dihubungi melalui Panggilan duara whatsapp Senin 5/5/2024, saat itu sundaya menyampaikan sedang ada dirumah kediamannya.

Ia menjelaskan bahwa tidak ada satu pun partai di Bandung Barat yang memenuhi batas 20% untuk dapat melaju dalam perhelatan Pilkada nanti, yaitu minimal 10 kursi. Sedangkan Partai Gerindra hanya mendapat 8 kursi, sehingga masih kurang untuk memenuhi persyaratan tersebut.

” Saat ini di Bandung Barat tidak ada partai yang mencapai 20%, maka tidak menutup kemungkinan akan ada kolabirasi dengan partai lain tentunya.” ujar Sundaya.”

Untuk itu, ia memastikan akan membuka komunikasi dengan partai lain agar dapat memenuhi ambang batas yang ditetapkan oleh KPU.

Sundaya menegaskan sebagai salah satu kader, tentunya harus mengikuti apa yang diperintahkan oleh Ketua Umum dalam perhelatan pemilihan kepala daerah. Dia menekankan bahwa Partai Gerindra harus mampu memenangkan kekuasaan secara konstitusional dengan mengikuti peraturan undang-undang yang ada.

“Sebagai seorang kader partai, saya harus tunduk dan patuh pada arahan Ketua Umum, yang menuntut kami untuk mampu memenangkan Pilkada mendatang,” pungkasnya.** Redaksi ,**

By DEDE KW

KALIBERNEWS.NET. merupakan Media SKU & Online yang berdiri pada tahun 2020 lalu di Kabupaten Badung, yang mempunyai moto, "" Berbicara fakta tanpa rekayasa "" merupakan Media lokal jawa barat yang sudah memiliki beberapa kepala perwakilan dan beberapa kepala biro di Indonesia,,

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *