
garut–KAlibernews.net,’-//- Dalam semangat memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Republik Indonesia yang ke-79, warga Desa karangpawitan , Kecamatan karangpawitan, Kabupaten garut, menggelar acara jalan sehat dan santunan anak yatim . Acara ini menjadi momen penting untuk mempererat tali persaudaraan dan kebersamaan di antara warga, sekaligus mengekspresikan rasa cinta tanah air, minggu (25/08/2024).
Acara dibuka dengan sambutan dari Ketua Panitia, cecep dalam sambutannya menyampaikan apresiasi yang tinggi kepada seluruh panitia yang telah berpartisipasi dalam persiapan hingga pelaksanaan acara ini.
“Tanpa dukungan dan kerja sama dari seluruh team, acara ini tidak akan terlaksana dengan baik. Terima kasih atas waktu dan tenaga yang telah diberikan untuk memeriahkan perayaan HUT RI ke-79 ini. Mari kita nikmati hari ini dengan penuh kegembiraan dan kebanggaan sebagai bagian dari bangsa yang merdeka,” ujarnya.
Kegiatan ini di hadiri oleh forkopimcam kecamatan, dalam sambutanya kepala Desa Dadang suryana meminta harus terjaga silaturahmi antara warga dan kamipun sangat bangga terhadap karangtaruna dengan meriahnya kegiatan ini, kami mohon doanya terhadap warga supaya sehat dan amanah dalam mejalankan tugasnya, mudah mudahan warga semua selalu ada dalam lindungan allah swt ujarnya”
Kemudian dilanjutkan dengan Sambutan Dedi bolang selaku Ketua Rw 06, dalam sambutannya ia memberikan suport dan dukungan kepada karangtaruna dan seluruh warga. Beliau menekankan pentingnya menjaga kekompakan, koordinasi dalam setiap kegiatan karangtaruna agar supaya mencapai hasilnya baik dan memuaskan untuk organisasinya karangtaruna dan masyarakat karangtaruna harus hadir di tengah tengah masyarakat untuk mencetak pemuda pemudi yang tangguh dan berprestasi di wilayah Desa karangpawitan
“Kita semua di sini adalah keluarga besar Desa karangpawitan yang meliputi kepemerintahan dan lembaga salah satunya karangtaruna maka dari itu kita harus lebih giat lagi untuk berkarya, kami sangat berterima kasih dan bangga kepada karangtaruna desa yang di nakhodai saudara Dedi bisa berjalan lancar dan sukses dalam menjalankan tugasnya sebagai ketua karangtaruna sehingga bisa mengadakan kegiatan yang sangat meriah ini di antaranya ada jalan sehat serta yang paling terharu lagi ada santunan anak yatim piatu mudah mudahan di tahun depan lebih meriah lagi dengan mengedapankan silaturahmi dan menjaga kekompakan dalam berorganisasi, jadikanlah kegiatan ini untuk silaturahmi antara warga dan kepemerintahan desa yang selalu mengedapakan harmonis ungkapnya