Kalibernews.net,- Labuhan Batu,- Proyek rehabilitasi/pelebaran jembatan kembar dijalan H Idris Hasibuan Kelurahan Ujung Bandar Kecamatan Rantau Selatan Kabupaten Labuhan Batu mulai dikerjakan, Sabtu (27/11/2021).

Proyek yang dikelola Dinas Pekerjaan Umum dan Penata Ruang ( PUPR) Pemkab Labuhanbatu senilai Rp 397.000.000 bersumber dari APBD Tahun Anggaran (TA) 2021 pelaksana pengerjaanya CV Sanjaya.

Di hari pertama pengerjaan rehabilitasi/pelebaran jembatan itu, terlihat tiga orang pekerja yang melakukan pembongkaran aspal hotmix dan dinding salah satu sisi jembatan dengan mengunakan godam atau alat lain nya .

Dari salah seorang tukang yang membongkar beberapa bagian jembatan kembar itu menyebutkan, rencananya titi kembar itu akan disatukan lantainya.”Baru hari ini kami kerja. Infonya, lantai jembatan kembar ini akan disatukan”ujarnya.

Sayangnya, dipapan plank merk proyek itu tidak menuliskan volume dan apa saja yang dikerjakan.Dipapan proyek hanya dituliskan pelaksanaanya dimulai November 2021 dan selesai Desember 2021.

Pembangunan jembatan kembar yang masih berada di lokasi kantor bupati itu mendapat apresiasi dari warga Perumnas Lobusona.”Terima kasih kepada Bupati Labuhanbatu, Erik Adtrada Ritonga.Dengan disatukannya lantai jembatan kembar itu, memudahkan kami melintas. Selama bila truk melintas, harus ekstra hati-hati, karena luas jembatan hanya bisa dilalui satu truk atau mobil” papar Simbolon warga perumnas Lobusona kepada wartawan.

  • Pewarta (( Irul Ritonga ))
  • Editor (( R R ))

By DEDE KW

KALIBERNEWS.NET. merupakan Media SKU & Online yang berdiri pada tahun 2020 lalu di Kabupaten Badung, yang mempunyai moto, "" Berbicara fakta tanpa rekayasa "" merupakan Media lokal jawa barat yang sudah memiliki beberapa kepala perwakilan dan beberapa kepala biro di Indonesia,,

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *