Soreang-Kalibernews,-[]  – Peninjauan yang dilakukan oleh Menteri Perbubungan didampingi Dewan Pertimbangan Presiden Sidarto Danutirto bertujuan untuk memastikan kelancaran pada arus mudik lebaran 2022.

 

“Hari ini tentu kita bahagia, pergergerakan mudik di Nagreg berjalan dengan lancar,”kata Budi saat memberikan keterangan pers di Pos Pelayanan Cikaledong, Nagreg. Minggu,(1/5/2022).

 

Budi menjelaskan, jika dibandingkan tahun 2019. Puncak mudik terjadi pada H – 3, sedangkan di tahun 2022 terjadi di H – 2 dengan jumlah kendaraan sebanyak 128 ribu.

 

“Bisa dibayangkan bahwa puncak mudik terjadi kemarin (30/4/2022) dengan produksi sebanyak 128ribu, jika dibandingkan 2019 puncaknya itu di H-3 97ribu,”jelasnya.

 

Menurutnya, meski ada kenaikan yang cukup tinggi pada mudik tahun 2022, kondisi dilapangan masih bisa dikendalikan.

 

“Oleh karenanya saya ucapkan terimakasih kepada pak Bupati, pak Kapolresta Bandung dan Kadishub yang telah memberikan dukungan proses kegiatan ini,”ujarnya.

 

Sementara Dewan Pertimbangan Presiden Sidarto Danutirto yang juga mantan Kapolda Jabar pada tahun 1988 lalu mengatakan sejak 38 tahun yang lalu, Nagreg ini menjadi pusat kemacetan saat mudik lebaran tepatnya disamping jalur utara.

 

“Tapi dulu belum ada lingkar Nagreg, jadi macetnya itu disini jalur selatan, sekitar dua minggu itu kita selalu memantau jalur mudik tapi belum sebanyak ini,”kata Sidarto.

 

Dengan penjelasan yang sama dari Menteri Perhubungan. Dibanding tahun 2019, dimana tahun ini ada lonjakan arus mudik sebanyak 30ribu itu adalah satu pertumbuhan ekonomi yang cukup signifikan.

 

“Tapi kita syukuri bahwa ledakan ini adalah satu tanda kemajuan ekonomi kita, mudah – mudahan dalam arus balik nanti jajaran Menhub, jajaran Lantas, TNI dan pak Bupati bisa mengendalikan arus balik,”tutup Sidarto Danutirto.

 

Pada kegiatan tersebut dihadiri pula Kapolresta Bandung Kombes Pol Kusworo Wibowo, Bupati Bandung Dadang Supriatna, Kasat Lantas Polresta Bandung serta Kadishub Kabupaten Bandung.

Sumber (( Humas ))

Editor  (( dedekw678@gmail.com ))

By DEDE KW

KALIBERNEWS.NET. merupakan Media SKU & Online yang berdiri pada tahun 2020 lalu di Kabupaten Badung, yang mempunyai moto, "" Berbicara fakta tanpa rekayasa "" merupakan Media lokal jawa barat yang sudah memiliki beberapa kepala perwakilan dan beberapa kepala biro di Indonesia,,

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *