Parigi Moutong,-Kalibernews.net.-[] Kegiatan tersebut berlangsung pada hari Kamis tanggal 8 Desember 2022 Pukul 10.30 wita yang bertempat di TK Kemala Bhayangkari di Parigi.
Kapolres Parigi Moutong AKBP YUDY ARTO WIYONO,S.I.K, M.H melakukan kunjungan tersebut bersama dgn Ketua Bhayangkari Cabang Parigi Moutong Ny. GARDINA YUDY ARTO.
Dalam kunjungannya tersebut, Kapolres Parigi Moutong selaku Pembina Yayasan Kemala Bhayangkari beserta ibu meninjau langsung aktifitas kegiatan belajar mengajar di TK Kemala Bhayangkari Parigi.
Selain itu, dalam kesempatan tersebut Kapolres Parigi Moutong bersama Ketua Bhayangkari Cabang Parigi juga membagikan bingkisan kepada anak-anak TK Kemala Bhayangkari.
Ketua Bhayangkari Cabang Parigi Moutong selaku Ketua Yayasan juga mengharapkan TK Kemala Bhayangkari Parigi dapat maju dan bersaing dengan sekolah lain melalui kreatifitas dalam penerapan program mendidik anak-anak sehingga dapat membentuk karakter anak yang baik.
Kegiatan berlangsung dalam keadaan aman dan lancar.
Sumber *Humas Res Parimo. & Yermia
Editor (( KW 01 ))