Garut – kalibernews.net Perpisahan merupakan momen yang penuh gembira sekaligus rasa haru teringat kenangan suka maupun duka bagi para siswa kelas 6 SD yang akan melangkah kejenjang pendidikan yang lebih tinggi. Untuk mengabadikan momen istimewa ini, sebuah acara perpisahan yang terencana dengan baik, bertempat di halaman sekolah SDN 1,2,3 Sindanggalih, Kecamatan Karangpawitan, Kabupaten Garut. Kamis, 15/6/2023

Dalam susunan acara perpisahan kelas 6 SDN 1,2,3 Sindanggalih tersebut,terdapat rangkaian kegiatan yang memadukan keceriaan, penghargaan, dan refleksi kenangan selama masa sekolah. Dari mulai sambutan-sambutan penting hingga penampilan seni yang menghibur, serta pemberian penghargaan kepada siswa berprestasi, setiap detail dalam acara ini dirancang untuk memastikan perpisahan yang tak terlupakan bagi siswa-siswi sekolah tersebut.

Dengan berakhirnya tahun ajararan 2022-2023, untuk siswa-siswi kelas 6 yang akan melanjutkan ke tingkat lebih lanjut, SDN 1,2,3 Sindanggalih megelar acara pelepasan atau paturay tineung antara siswa/i dengan para guru yang selama 6 tahun membingbingnya.

Acara perpisahan tersebut dihadiri oleh Kesra Kecamatan, Korwil Pendidikan kecamatan Karangpawitan, Babinsa Desa Sindanggalih Sertu Agus Supriadi, para orang tua murid, dan para undangan lainnya, acara paturay tineung di isi oleh berbagai pentas gerak dan seni siswa/i, yang sebelumnya dimulai dengan acara sungkeman Siswa/i kelas 6 kepada kepala sekolah Cucu, S.Pd.,M.M., (Kepsek SDN 1 Sindanggalih), Siti Rogayah,S.Pd ( kepsek SDN 2), Yeti Rohayati, S.Pd,. (Kepsek SDN 3 Sindanggalih).

Yeti Rohayati, S.Pd selaku Kepala Sekolah SDN 3 Sindanggalih mewakili kedua rekanya saat di wawancara awak media di acara perpisahan anak didiknya mengatakan.

“Alhamdulillah tahun ini kami melaksanakan acara pelepasan 88 orang siswa-siswi kami yang tahun kemarin acara perpisahan dengan melaksanakan tour.Acara perpisahan /paturai tineung sekarang diisi dengan berbagai penampilan kesenian hasil kreatifitas siswa-siswi kami,” tuturnya

“Dan harapan kami para Guru, semoga anak-anak kami bisa melanjutkan ke tingkat selanjutnya dan menjadi anak yang bisa membanggakan sekolah dan orang tua, bangsa dan negara juga Agama,” pungkasnya (Sumpena)

By DEDE KW

KALIBERNEWS.NET. merupakan Media SKU & Online yang berdiri pada tahun 2020 lalu di Kabupaten Badung, yang mempunyai moto, "" Berbicara fakta tanpa rekayasa "" merupakan Media lokal jawa barat yang sudah memiliki beberapa kepala perwakilan dan beberapa kepala biro di Indonesia,,

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *